PRINSIP SUKSES BERBISNIS MARK ZUCKERBERG

Prinsip Sukses Berbisnis Ala Mark Zuckerberg

Siapa yang tidak mengenal Mark Zuckerberg?
Pendiri Facebook yang namanya sudah dikenal dimana-mana. Ia dikenal sebagai pebisnis paling sukses yang bergerak di industri sosial media.

Facebook menjadi perusahaan sosial media yang berdiri sejak tahun 2004 hingga kini, Facebook dinobatkan sebagai platform media sosial terpopuler di seluruh dunia.

Hampir seluruh masyarakat menggunakan platform facebook untuk hiburan, tidak hanya orang dewasa saat ini remaja hingga anak-anak juga menggunakan facebook sebagai media hiburan.

Berdasarkan perhitungan data Facebook telah memiliki jumlah pengguna sebanyak 2,93 miliar.

Tidak heran jika Facebook dinobatkan sebagai media sosial paling populer. 

Melihat hal tersebut tentunya Mark sudah dikatakan sebagai orang sukses, Kesuksesan tersebut diraih dengan perjuangan yang tidak mudah. 
Dalam meraih kesuksesan tentunya Mark memiliki prinsip yang ia lakukan. 
 

Inilah prinsip yang diterapkan oleh Mark untuk kesuksesannya:

Hingga kini, Mark telah menerapkan beberapa prinsip yang membawa kesuksesannya hingga sekarang. Apa saja? 

1. Fokus Pada Satu Tujuan

Sering kali kamu tidak fokus untuk melakukan pekerjaan, hal ini bisa jadi penghambat untuk kesuksesanmu. Karena kamu tidak bisa fokus untuk satu tujuan sehingga pekerjaan jadi terbengkalai.

2. Lakukan Hal Kecil yang Mudah Dilakukan

Mulai lakukan hal kecil, karena dengan memulai sedikit demi sedikit akan menjadi "bukit".
Begitupun kesuksesan, jika kamu memulainya dengan bertahap makan kesuksesan besar akan menantimu. 
 

3. Mulai Cintai Pekerjaanmu

Hidup tidak selalu tentang uang, begitupun dengan kesuksesan. 
Maka penting untuk melakukan sesuatu yang kamu cintai, karena hal tersebut dapat membantumu untuk sukses dengan mudah.
 

4. Selalu Terbuka Pada Perubahan

Fleksibilitas menjadi salah satu kunci kesuksesan. Untuk mencapai kesuksesan kamu harus bisa mengikuti perkembangan dan perubahan yang ada namun jangan lupakan tujuan awal.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama