Puisi Karat Waktu Oleh Hamzah Fanzhury

Karat Waktu


Waktu bak besi yang berkarat karena siklus musim
Terkikis dengan ketidak pedulian
Hingga berputar pada porosnya begitu saja
Dan berulang - ulang terjadi
Sampai telak mati, 
 
Nampak tak indah 
Dan akan habis hampa sia - sia 
Membuatnya tak ternilai dan hilang nilai. 

Poleslah! 
Indahkan dan bersihkan karatan yang menempeli
Pada ruang - ruang waktu yang beku
Pada dinding retak waktu dengan ukir suramnya
Yang membuat masa kian tua dalam kurungan waktu
Agar nampak ada perbedaan masa 
Supaya indah di pandang hati yang bijak




Hamzah Fanzhury, Karat Waktu (05 Maret 2016 - Rewritten 24 Maret 2023).

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama